Hepatitis – Hepatitis
adalah penyakit yang menyerang bagian fungsi hati dan disebabkan oleh virus dan
bakteri. Penyakit hepatitis sangatlah berbahaya dan bisa menyebabkan kematian.
Mengapa? Karena salah satu fungsi organ tubuh hati menjadi terganggu. Padahal
tubuh perlu melakukan sistem ekskresi yang dikerjakan oleh hati. Hepatitis bisa
menyerang siapapun termasuk orang kekebalan tubuhnya kuat.
Hepatitis dibagi
menjadi banyak jenis yaitu Hepatitis A, B, C, D, E, F dan G. Hepatitis A biasanya terjadi kalau
penderita tersebut tidak menjaga kebersihannya. Virus ini paling banyak
menyebar melalui makanan minuman yang tidak steril atau tidak bersih. Namun
jenis yang ini tidak seberapa berbahaya sebab jarang menimbulkan kematian. Lalu
yang berikutnya adalah hepatitis B, kalau yang jenis ini proses penularannya
adalah melalui darah. Misalnya melalui jarum suntuk atau hubungan seksual.
Jenis ini yang berbahaya dan dapat menyebabkan kematian.
Hepatitis C juga
hampir sama proses penularannya adalah melalui kontak darah, tapi gejala dari
penyakit jenis ini tidak dapat terlihat secara jelas. Hepatitis D adalah
infeksi lebih lanjut dari hepatitis B, sehingga dampaknya lebih ganas biasanya
karena dipacu oleh obat-obatan terlarang, sehingga penderitanya lebih sering
ditemukan pada pengguna Narkoba. Itulah penjelasan singkat mengenai jenis-jenis
hepatitis. Yang paling penting adalah cara mencegahnya. Jadi selalu
jagalah kebersihan, tidak melakukan hubungan seks yang sembarangan, melakukan
imunisasi.
Selain itu jangan suka memakai atau meminjam barang milik
orang lain, karena kita tidak bisa menjamin kesehatan orang tersebut. Langsung
menutup luka agar tidak beresiko terjangkit virus
hepatitis ini. Demikianlah ninformasi dari kami mengenai penyakit
hepatitis semoga bermanfaat bagi Anda, dan tetaplah bijak dalam menajga
kesehatan Anda.