Penyebab bayi susahtidur – Tidur adalah aktivitas yang sanga tpenting untuk bayi, waktu yang
dibutuhkan bayi untuk beristirahat adalah 16-20 jam dalam sehari. Jika kurang
tidur maka pertumbuhan fisik dan otaknya akan terhambat sehingga kecerdasan
serta kesehatan tubuhnya akan terganggu. Oleh sebab itu Anda sebagai orang tua
harus menjamin bahwa sang buah hati Anda tidur dengan cukup. Mungkin Anda orang
tua yang baru memiliki bayi sering bingung apa yang menyebabkan bayi susah
tidur sehingga bayi sering menangis dan rewel.
Kami di sini akan membantu Anda untuk memberikan informasi
apakah yang menjadi penyebab bayi susah
tidur, supaya Anda cepat untuk mencari cara dalam mengatasi masalah ini.
Langsung saja simak di sini faktor-faktor yang mempengaruhi bayi menjadi susah
tidur. Simak di bawah ini:
1.
Bayi akan rewel di saat tidur salah satunya
karena ia merasa lapar. Jadi cobalah sebelum tidur Anda memberikannya ASI
maupun makanan pendamping ASI agar perutnya tidak merasa lapar dan bayi bisa
tidur dengan tenang. Waktu yang tepat unutk memberinya makan adalah 1 hingga 2
jam sebelum waktu tidur.
2.
Penyebab yang kedua adalah popoknya yang basah
atau kotor. Hal ini akan membuat dirinya tidak merasa nyaman dan akhirnya
merengek saat hendak tidur. Jadi selalu periksa popok atau celana si kecil, cek
apakah popok dalam keadaan bersih dan kering. Jika kotor mauapun basah segera
ganti agar ia bisa merasa nyaman saat tidur.
3.
Bayi juga bisa merasa tidak nyaman atau rewel
saat tidur jika ia sedang mengalami sakit, apalagi jika ia sedang mengalami pilek,
maka pernafasannya akan terganggu sehingga ia akan sulit bernafas pada saat
tidur. Periksakan selalu kesehatan bayi Anda, dan segera ditangani agar
sakitnya tidak semakin parah dan ia bisa tidur dengan nyaman.
4.
Kondisi ruangan yang pengap juga bisa
menyebabkan bayi susah untuk berisitirahat, sehingga selalu pastikan kamar
dalam keadaan yang segar dan bersih, supaya kotoran juga tidak mengganggu ia
tidur. Pastikan juga bahwa kamar juga sudah bebas dari nyamuk, karena ia akan
merasa terganggu jika ia digigit oleh nyamuk, begitu juga orang dewasa bukan?
Demikianlah informasi dari kami terkait dengan penyebab bayi
susah tidur, semoga bermanfaat bagi Anda dalam mengurus dan merawat bayi Anda.