cara menghilangkan bau kaki – Bau badan pasti
merupakan hal yang tidak disukai semua orang, hal ini juga memalukan karena tentu
saja bisa menyebabkan orang di sekeliling merasa terganggu dengan bau yang
tidak sedap. Bau badan yang tidak sedap secara umum terletak di 3 daerah tubuh,
yang pertama pada daerah ketiak, di daerah sekitar kelamin, dan di telapak
kaki. Sesungguhnya seluruh bau di bagian tersebut dipicu karena keringat yang
tercampur dengan kalenjar apocrine, sehingga itulah yang memunculkan bau yang
tidak enak.
Salah satu masalah bau badan yang sering menjadi keluhan adalah bau
kaki, contohnya saat Anda memakai sepatu dalam sehari lalu waktu pulang
melepas sepatu maka keluarlah bau yang sangat tidak enak. Untuk sebagian besar
orang, bau kaki bahkan sudah menjadi masalah yang sangat serius dan sulit untuk
dihilangkan. Penyebab dari timbulnya bau yang ada di kaki adalah kandungan
bakteri dan keringat seperti yang telah diuraikan di atas, misalnya pada kaos
kaki dan sepatu yang terkontaminasi oleh bakteri.
Bagi Anda yang mempunyai masalah
serius mengenai bau kaki, tidak usah khawatir lagi, sekarang kami
akan menyuguhkan mengenai tips cara menghilangkan bau kaki yang
alami dan sangat efektif. Ayo langsung saja simak di sini tips nya!
- Menggunakan
Baking Soda
Untuk menghilangkan bau kaki cara yang pertama adalah merendamkan kaki
dengan campuran baking soda yang dicampur dengan air, jadi begitu Anda selesai menggunakan
kaos kaki atau sepatu seharian, rendamlah kaki Anda dengan air secukupnya yang
telah diberi baking soda. Di sini Baking soda berperan untuk
memusnahkan jumlah bakteri yang menjadi penyebab bau kaki. Baking
soda juga berperan untuk menyerap bau dan tidak menimbulkan bau yang tidak
sedap.
- Gunakan
Kaos Kaki Berbahan Katun
Untuk mengurangi keringat yang berlebihan pada telapak kaki, maka cobalah
ganti dengan menggunakan kaos kaki yang terbuat dari bahan dasar katun. Sebab bahan
katun bisa mengabsorsi kadar keringat jauh lebih baik daripada bahan-bahan
lain. Itulah sebabnya baju atau kain berbahan dasar katun harganya lebih mahal,
tapi memang manfaatnya sangat baik terutama untuk mengatasi keringat berlebih
yang keluar dari tubuh.
- Gunakan
Obat Kumur
Ada cara unik sebagai cara menghilangkan bau kaki, yaitu dengan
memanfaatkan obat kumur, Obat kumur mempunyai manfaat untuk membasmi kuman dan
bakteri yang menjadi penyebab bau mulut dan merusak gusi, tapi faktanya bahan
ini juga bisa dipakai untuk menghilangkan bau kaki, karena mempunyai
prinsip yang sama yaitu membasmi bakteri. Nah sekarang Anda mencoba mencuci
kaki dengan mengusap kaki Anda dengan obat kumur menggunakan kapas atau kain.
- Tepung
Maizena
Berikutnya cara menghilangkan bau kaki yang juga unik
adalah dengan menggunakan tepung maizena. Caranya lumuri kaki dengan tepung
maizena, tapi sebelum dilumuri dengan tepung ini pastikan terlebih dahulu kaki
dalam keadaan yang kering. Hal ini membantu untuk menyerap keringat supaya kondisi
kaki tidak lembab dan menimbulkan bau yang tidak enak.
- Air
Jeruk Lemon
Untuk cara ini pertama siapkan dulu baskom berisi air yang sekiranya cukup
untuk merendam kaki Anda, lalu peras jeruk nipis/lemon sejumlah sekitar 3 buah
ke dalam air. Lalu cukup rendam kaki selama 15-25 menit selama 2 – 3 kali
sehari. Rasakan hasilnya dalam waktu beberapa hari kemudian!
- Bubuk
Kopi
Anda bisa melumuri kaki memakai bubuk kopi hitam dengan merata dan tunggu
sampai 15 menit kemudian bersihkan kembali.
- Berendam
Menggunakan Air Teh
Ini adalah cara terakhir, cara ini juga terbukti sangat berkhasiat untuk menghilangkan
bau kaki, caranya adalah dengan merendam kaki Anda dengan air teh, teh
memiliki sifat sebagai antioksidan untuk membasmi radikal bebas termasuk bakteri
dan kuman.
Itulah tadi tips kami bunda mengenai cara menghilangkan bau kaki,
silahkan dicoba dan semoga mendapatkan manfaat yang berarti!