tips memasak steak
- Anda tentu sudah mengetahui menu makanan yang sudah sangat lama populer yaitu
steak. Steak beraneka ragam jenisnya tergantung bagian daging sapi nya. Nah ada
satu jenis bagian daging yang sangat nikmat dan sering dijadikan menu masakan
yaitu tenderloin, yang sering diberi nama tenderloin steak. Bagian daging ini
dalah yang paling lembut dan empuk dari bagian lainnya. Nah berikut ini kami
akan memberikan tips untuk memasak daging tenderloin berikut ini.
tips memasak steak
Siapkan terlebih dahulu bahan-bahannya berikut ini
-
Daging Tenderloin 700 gram
-
Bawang Bombay 200 gram
-
Minyak goreng 3 sdm
Bahan bumbu dan saos steak
-
Tepung maizena 1 sdm
-
Gula pasir 1 sdt
-
Saus tiram 2 sdm
-
Air jeruk nipis 2 sdm
-
Kecap manis 1 sdm
-
Kecap asin 1 sdm
-
Garam ½ sdt
-
Minyak goreng 2 sdm
Setelah bahan-bahan di atas sudah tersedia, maka kini
sekarang simak cara memasaknya di bawah ini!
1.
Campurkan saus tiram, gula pasir, kecap manis
dan kecap asin, tepung maizena, air jeruk nipis, minyak goreng, dan tambahkan
sedikit garam. Ini adalah olahan untuk membuat bumbu sausnya.
2.
Campurkan irisan daging pada bumbu saus steak,
aduk rata dan diamkan 30 menit agar bumbu meresap.
3.
Siapkan wajan, tuangkan minyak goreng, tumis
bawang bombay sampai layu dan wangi.
4.
Sementara itu masukkan daging tenderloin dan
masak hingga matang kedua sisinya
5.
Tenderloin siap untuk dinikmati.
Demikianlah tips
memasak steak dari kami, selamat mencoba dan semoga berhasil.