Mengatasi susah BABpada anak - Masalah susah buang air besar tidak hanya dialami orang dewasa
saja, tapi bayi dan anak pun juga bisa mengalaminya. Sebenarnya apa yang
menjadi penyebab bayi susah buang air besar. Hal ini disebabkan oleh beberapa
faktor. Faktor utama yang menjadi penyebab masalah ini adalah tidak maksimalnya
sistem pencernaan dan makanan yang dikonsumsi.
Bahkan sampai ada kasus anak yang susah BAB hingga ia
mengeluarkan darah pad anusnya. Nah hal ini tentu harus diatasi secara cepat
dan tepat, karena proses BAB adalah proses ekskresi atau proses pembuangan
kotoran dari tubuh, jika BAB terganggu maka tubuh akan mengalami sakit karena
kotoran-kotoran dalam tubuh tidak terbuang. Maka dari itu kali ini kami akan
memberikan informasi mengenai seputar bagaimana cara mengatasi susah BAB pada anak.
Pada dasarnya makanan yang membantu melancarkan proses
pencernaan atau dalam hal ini BAB adalah makanan yang mengandung tinggi serat.
Begitu pula yang berlaku pada anak, untuk memperlancar proses buang air besar,
maka anak perlu diberi asupan nutrisi yang mengandung serat. Jadi berikanlah
makanan yang mengandung tinggi serat agar masalah buang air besar pada anak
bisa diatasi dengan baik.
Masalah susah buang air besar juga disebabkan karena kurang
nya cairan dalam tubuh, sehingga proses pencernaan juga menjadi terganggu
karena air adalah suatu zat yang penting juga dalam proses mencerna makanan.
Jika anak malas minum tentu saja tubuhnya akan kekurangan carian, cara yang
bisa Anda lakukan agar anak Anda tetap terpenuhi kadar cairan dalam tubuh
adalah dengan memberikannya jus. Karena jus memiliki rasa sehingga akan menarik
bagi Anak, selain enak buah tentunya juga sehat dengan kandungan berbagai
vitamin dan pastinya kandungan air.
Cara lain yang Anda dapat lakukan agar anak bisa lancar
melakukan BAB adalah dengan melatihnya BAB di dudukan toilet sehingga otot
duburnya terlatih untuk mengendurkan dan meregangkan.
Itulah informasi mengenai seputar cara mengatasi susah BAB pada anak, yang menjadi masalah utama adalah
pada makanan yang dikonsumsi. Sebaiknya Anda gunakan karbohidrat yang mengandung
glukosa primer. Dan berikanlah buah-buahan seperti pepaya dan alpukat yang
terkenal khasiatnya dalam mengatasi BAB.