Tips membersihkan sofa kulit Gayahidupku.com - Sofa,
alat yang biasanya difungsikan sebagai tempat duduk ini bisa terbuat dari
berbagai bahan. Bahan-bahan pembuat sofa antara lain, linen, sutra, katun, kain
jacquard, poliester-akrilik, dan kulit. Jika pelapis sofa Anda terbuat dari
bahan kain, tentunya akan lebih mudah untuk dibersihkan dibandingkan dengan
sofa yang memiliki pelapis dari bahan kulit.
Memiliki Perabot berbahan dari
kulit sangatlah menyenangkan karena mempunyai model yang klasik dan elegan,
diantaranya adalah sofa dan meja yang berbahan kulit. Penampilan sofa yang
bersih akan membuat ruang anda nyaman. Akan tetapi, selalu saja ada kotoran
yang membuat sofa Anda kusam. Itu karena tumpahan air minum, keringat, debu dan
jamur.
Tapi jika pemeliharaannya tidak
maksimal, lama kelamaan lapisan kulitnya akan mengelupas dan pecah-pecah. Cara
merawat sofa kulit agak lumayan susah, kulit luar nya sangat rentan terhadap
cuaca panas, lembab dan kotoran. Bagi Anda yang memiliki sofa yang dilapisi
dengan bahan kulit, Anda bisa mengikuti tips
membersihkan sofa kulit Gayahidupku.com berikut.
Bersihkan secara rutin menggunakan
lap bersih yang biasa Anda pergunakan untuk membersihkan alat-alat yang terbuat
dari kulit. Lap secara menyeluruh agar debu yang menempel terusir dan tidak
kembali lagi. Lap dengan lap halus (berbahan Cotton) agak basah dan keringkan
dengan lap fiber (kanebo atau chamois).
Selain menggunakan lap, bisa juga
kalau Anda menggunakan sikat yang memiliki bulu yang bertekstur halus. Karena
sikat berbulu kasar akan membuat sofa kulit Anda pecah-pecah dan rusak dengan
cepat. Hilangkan berbagai debu menggunakan sikat bulu halus secara rutin ya,
agar debu tidak bertumpuk dan membandel. Penggunaan alat ini bisa
mempertahankan keawetan sofa kulit Anda.
Lalu bagaimana bila sofa kulit kita
terkena tumpahan air minum? Bila terkena tumpahan air minum atau makanan
langsung bersihkan dan keringkan. Dan apabila ada noda pada sofa anda cukup membersihkanya
dengan lap basah digosok-gosokkan sampai bersih dan langsung keringkan dengan
lap fiber seperti yang sudah dijelaskan di atas.