Manfaat daun jambu biji Gayahidupku.com - Jambu biji merupakan
sebuah tanaman tropis yang asalnya dari Meksiko, Karibia, dan Amerika Tengah
dan Selatan. Tanaman ini kemudian disebarkan ke Indonesia melalui Thailand. Tanaman
ini memiliki buah jambu biji yang warnanya hijau dengan daging buah berwarna
putih atau merah muda dan memiliki rasa yang asam-manis. Buah jambu batu ini
dikenal mengandung banyak vitamin C.
Tak cuma buahnya saja yang
bermanfaat karena kaya akan vitamin, tapi juga daunnya. Benarkah? Ya, ada yang
tahu apa saja kegunaan daun jambu biji? Daun jambu biji sudah sejak lama sekali
dipakai untuk pengobatan tradisional demi mengatasi berbagai macam penyakit. Hal
ini disebabkan karena daun jamb biji kaya akan antioksidan, zat antiperadangan,
antibakteri, dan tanin yang terkenal memiliki efek baik untuk penyembuhan.
Seperti halnya dengan daging buahnya,
daun jambu biji juga mampu diolah menjadi berbagai macam makanan atau minuman,
misalnya diseduh seperti teh atau dibuat ramuan jamu godok. Dan ramuan tersebut
ternyata memberikan manfaat baik untuk kesehatan. Ada beberapa penyakit yang
bisa diatasi secara efektif dengan daun jambu biji. Apa saja manfaat daun jambu biji Gayahidupku.com itu?
Penyakit pertama yang bisa diatasi
dengan daun jambu biji adalah demam berdarah. Penderita demam berdarah dapat
mengonsumsi jus buah jambu biji yang berwarna merah. Dengan konsumsi jus buah
jambu biji merah sekitar 500cc dalam sehari, dapat meningkatkan pertumbuhan
trombosit dalam waktu 8 sampai 48 jam. Selain itu, daun jambu biji menurut
penelitian rebusannya juga dapat mencegah perkembangan dari virus demam
berdarah.
Caranya adalah dengan mebuat ramuan
dari 5 lembar daun jambu biji, lalu rebus daun tersebut dengan air sebanyak 2
gelas sampai mendidih. Ramuan ini bisa diminum dalam waktu 4 jam sekali hingga penderita
sembuh. Mudah bukan? Selain bisa berguna bagi para penderita demam berdarah,
daun jambu biji juga bisa digunakan untuk mengobati diare.
Meminum air rebusan daun jambu biji
atau mengonsumsi ekstraknya dalam wujud kapsul bisa membantu menyembuhkan
diare. Penelitian yang dilakukan pada tahun 2008 menunjukkan bahwa ekstrak daun
jambu biji terbukti memang memiliki kandungan antidiare saat diujicobakan ke
tikus di laboratorium.