Spesifikasi Mazda CX-3 Gayahidupku.com – Coba sebutkan beberapa
nama mobil yang kini kerap Anda temui di jalanan! Honda CRV, Toyota Rush? Kedua
mobil itu adalah mobil-mobil jenis Sport Utility Vehicle alias SUV. Yap, mobil
SUV kini semakin digandrungi masyarakat Indonesia. Bentuknya yang berkesan
tangguh dan sporty juga diimbangi dengan performa yang tak kalah mengagumkan.
Salah satu mobil SUV lain yang
cukup populer adalah Mazda CX-5. Kesuksesan Mazda CX-5 tersebut nampaknya ingin
dilanjutkan oleh pabrikan asal Jepang itu di tahun 2016 ini. Karenanya, mereka
akan mendatangkan saudara dari mobil CX-5, yakni Mazda CX-3. Kehadiran mobil
SUV mewah tersebut layak ditunggu oleh pecinta otomotif Tanah Air, karena ia
membawa beberapa keunggulan.
Nah, bagi yang penasaran sekeren
apa mobil baru yang akan segera hadir di Indonesia ini, mari kita bahas
kelebihannya dari bagian tampilan dahulu sebelum melangkah ke bagian
performanya. Dari luar, kesan berkelas dari mobil ini menguar kuat. Coba saja
tengok bagian depan mobil berikut. Desain headlamp serta bumpernya –yang membuatnya
sedikit mirip dengan CX-5, terlihat begitu mewah.
Tak hanya dari penampilan eksterior
saja, bagian dalam mobil ini pun tak kalah keren. Perhatikan bagian dashboard
yang terlihat modern dengan kehadiran panel layar sentuh berdimensi 7 inch yang
menjadi pusat menu kontrol dan entertainment di mobil ini.
Sudah tidak sabar ingin tahu
performa mobil ini saat diajak melibas jalanan? Mari kita tilik spesifikasi Mazda CX-3 Gayahidupku.com
di bagian dapur pacunya. Anda akan mendapati mesin berbahan bakar diesel
terbaru yang memiliki kapasitas 1,5 liter. Mesin berteknologi SkyActive
tersebut mampu menghasilkan tenaga keluaran yang menyamai mesin bensin
berkapasitas 2,5 liter.
Sehingga tak perlu diragukan lagi
bila mobil ini memang hemat dalam hal konsumsi bahan bakar. Sebagai informasi,
mobil SUV Mazda CX-3 ini hanya menghabiskan bahan bakar 1 liter setiap menempuh
jarak 25 km. Irit bukan? Karena itu, bagi Anda yang menginginkan mobil keren
dengan performa jempolan namun tetap irit dalam urusan BBM, maka mobil ini
patut menjadi bahan pertimbangan.
Meski banderol harganya cukup
tinggi, namun dengan sederet kelebihan yang diusungnya maka sepertinya Mazda
bisa berharap lebih pada prospek penjualan mobil berikut. Untuk tahu
spesifikasi dan info lain selengkapnya dari mobil ini, baca di spesifikasi Mazda CX-3 Gayahidupku.com
ya.