cara mengusir nyamuk –
Di saat tidur pada malam hari kemudian terdengar bunyi nginggg...nginggg dan
kita merasa sesuatu menempel di kulit kita dan merasa gatal, yah memang gigitan
nyamuk sangatlah menjengkelkan kalau kita mau tidur tapi malah terganggu akibat
suara nyamuk yang juga tidak nyaman dan yang paling mengganggu adalah
gigitannya yang membuat kulit kita menjadi gatal.
Namun hal yang perlu diwaspadai lagi adalah bukan sekedar
rasa gatal yang ditimbulkan oleh gigitan nyamuk tersebut namun penyakit yang
dapat ditimbulkan akibat sesuatu yang masuk melalui gigitan nyamuk tersebut.
Kita mengetahui beberapa penyakit yang disebabkan oleh gigitan nyamul antar
lain: malaria, demam berdarah, dan baru-baru ini adalah virus zika.
Untuk mengusir nyamuk beberapa upaya dilakukan seperti
memasang obat nyamuk bakar, obat nyamuk semprot, maupun lotion anti nyamuk. Namun
cara-cara tersebut juga tmenimbulkan gangguan juga, obat nyamuk bakar asapnya
mengganggu, obat nyamuk semprot baunya juga mengganggu dan tidak baik untuk
dihirup, dan lotion anti nyamuk juga mengandung bahan kimia yang juga tidak
baik untuk pernafasan.
Lalu bagaimana cara
mengusir nyamuk yang aman dan nyaman, caranya adalah dengan menggunakan
bahan alami. Apa saja bahan alami tersebut? Nah simak di sini ulasannya!
1.
Minyak Sereh
Bahan alamim yang pertama akan kita bahas
adalah minyak sereh, minyak sereh sering digunakan oleh orang-orang zaman dahulu
kepada bayi setelah mandi. Nah ternyata tujuannya adalah suapaya bayi tersebut
tersebut terhindar dari gigitan nyamuk, karena aroma dan kandungan minyak sereh
tidak disukai nyamuk.
2.
Daun Kemangi
Daun kemangi biasa digunakan untuk
dijadikan bahan pewangi, tapi bau dari daun kemangi ternyata juga bisa mengusir
nyamuk, cara nya cukup tumbuk halus beberapa daun kemangi, kemudian oleskan di
kulit, nah dijamin nyamuk tidak akan mendekat kepada Anda.
3.
Bawang Putih & Lada Hitam
Bahan alami pengusir nyamuk yang terakhir
adalah bawang putih dan lada hitam. Campuran dari 2 bahan ini akan mengusir
nyamuk pergi.
Itulah tadi cara-cara alami yang bisa dilakukan untuk
mengusir nyamuk, sebaiknya Anda menggunakan cara mengusir nyamuk yang alami dan tidak menimbulkan efek samping
yang membahayakan pernafasan dan kulit. Semoga informasi dari kami ini berguna
dan Anda terbebas dari gigitan nyamuk dan penyakit yang ditularkan serta dapat
tidur dengan nyaman di malam hari tanpa rasa gatal yagn meyerang akibat gigitan
nyamuk.