Advan kembali mengeluarkan perangkat baru untuk segmen entry level, yaitu “Advan S50F”. Smartphone ini ditawarkan dengan harga sangat murah, karena dibanderol tak sampai 1.5 Juta Rupiah. Smartphone dengan banderol cukup murah ini, juga dilengkapi kapasitas Ram cukup besar dan telah mengadopsi sistem operasi buatan anak bangsa bernama IDOS (Indonesian Operating Sytem). Advan S50F menjadi smartphone kedua yang mengadopsi sistem operasi IDOS, karena sebelumnya telah sukses dipakai oleh Advan Barca Hifi M6.
Berbekal tampilan user interface lebih atraktif dan penambahan beragam fitur keren, Advan S50F siap menjadi lawan tangguh smartphone Android di kelas entry level. Namun dibalik segala kelebihan yang dimilikinya, Advan S50F memiliki beberapa kelemahan, salah satunya adalah belum mendukung teknologi 4G LTE. Padahal saat ini, hampir semua vendor berlomba-lomba menghadirkan Hp Android 4G dengan harga terjangkau dan dilengkapi spesifikasi tak kalah tinggi dari Advan S50F. Lalu berapa sebenarnya harga smartphone ini ?
Jangan terlalu berharap ponsel ini memiliki tampilan premium layaknya Advan Barca M6. Pasalnya harga Advan S50F dibanderol jauh lebih murah, jadi sobat harus puas dengan desain smartphone berketebalan 8.6 mm dan berat 150 gram yang masih memakai material plastik. Selain itu, ponsel ini juga dilengkapi 3 tombol navigasi pada bagian bawah layar body belakang yang bisa kita copot untuk mengganti baterai apabila tejadi kerusakan, sehingga bisa dikatakan Advan S50F sangat cocok bagi sobat yang tak suka smartphone berdesain unibody.
Selain harga Advan S50F yang dibanderol terjangkau, kelebihan lain dari ponsel ini adalah memiliki layar beresolusi HD 720 X 1280 yang dibentangkan seluas 5 inchi. Menariknya lagi, layar ponsel ini telah menggunakan teknologi Oncell Full Lamination dan teknologi IPS (In-Plane Switching) yang membuat tampilan warna lebih cerah, dan memiliki sudut padang lebih luas saat sobat lihat dari berbagai sudut. Selain itu Advan juga melengkapinya dengan lapisan anti sidik jari, namun sayangnya lapisan tersebut bukanlah lapisan anti gores.
Dapur Pacau Quad Core + 1 GB RAM
Layarnya memang sangat tajam dan dapat menampilkan konten multimedia dengan kualitas gambar terbaik. Namun dengan minus lapisan anti gores, sobat harus memberikan screen guard agar menjaganya dari goresan benda tajam. Selanjutnya untuk sektor dapur pacu, Advan memadukan processor Quad Core 1.3 Ghz dengan Ram sebesar 1 GB agar ponsel ini bisa menjalankan aplikasi dengan mulus. Sayangnya, processor yang dipakainya tergolong jadul, karena masih mengadopsi arisitektur 32-Bit yang berasal dari chipset MediaTek MT6582M.
Walaupun tertinggal satu langkah dari smartphone sekelasnya yang telah memakai processor 64 Bit, namun smartphone ini tetap menarik untuk dimiliki. Pasalnya sudah ada dukungan memori internal 8 GB yang bisa diperbesar dengan memori ekternal mencapai 32 GB. Selain itu, peforma mobile gamingnya juga cukup lumayana, berkat perpaduan Ram 1GB dan pengolahan grafis Mali 400 yang membuat aplikasi dan game bisa berjalan lancar. Sementara untuk sumber daya baterai , mengandalkan baterai High Voltage 4.35V berdaya 2200 mAh
Sumber :
Http://www.Tentangseluler.com