Manfaat olahraga untuk ibu hamil Katalogibu.com – Sudah
sejak lama kita dianjurkan untuk rajin berolahraga. Bahkan sejak kita mulai
bersekolah kita sudah ada pelajaran yang melibatkan aktivitas fisik di luar
ruangan, karena melatih tubuh dan menjaga kesehatan merupakan salah satu bagian
dari kegiatan belajar-mengajar yang baik.
Namun, setelah kita sudah
menuntaskan pendidikan dasar dan menengah, kita malah semakin malas
berolahraga. Menuntut ilmu di perguruan tinggi dan bekerja di kantor, yang mana
sudah tidak ada lagi jam wajib untuk berolahraga seperti halnya saat masih
duduk di bangku sekolah, membuat sebagian besar orang jadi malas berolahraga.
Padahal, di tengah jaman yang
semakin modern dan segala hal yang serba praktis ini, olahraga jadi amat
dibutuhkan agar tubuh kita tetap banyak bergerak. Tubuh yang jarang diajak
melakukan aktivitas olah fisik akan semakin lemah dan membuat kita beresiko
terkena penyakit-penyakit serius, seperti yang berhubungan dengan
kardiovaskular.
Dan ternyata, olahraga tidak hanya
memberikan manfaat kesehatan baik secara umum saja, tapi juga memberikan
manfaat tersendiri bagi para wanita yang sedang mengandung. Salah satu manfaat olahraga untuk ibu hamil Katalogibu.com
adalah mampu meningkatkan energi bagi ibu hamil. Kok bisa? Ya, dengan rutin
berolahraga, maka tubuh akan lebih terlatih serta tidak gampang merasa lelah.
Tentu saja olahraga di sini
konteksnya adalah olahraga ringan yang tidak memberatkan bagi ibu hamil. Karena
itu Anda perlu mengonsultasikannya dengan dokter kandungan Anda terlebih
dahulu. Jangan sampai olahraga melebihi batas kemampuan fisik yang dimiliki dan
akhirnya malah memperburuk kondisi kesehatan Anda. Bukan hanya kesehatan diri
sendiri yang dijaga, tapi juga kesehatan bayi di dalam kandungan.
Manfaat lain yang bisa Anda
dapatkan dari rajin berolahraga di saat hamil adalah melatih stamina Anda
menjadi lebih kuat terutama ketika menghadapi proses persalinan. Ya, proses
persalinan ada yang berlangsung cepat, ada pula yang berlangsung agak lama.
Anda harus menahan sakit sambil berjuang melahirkan bayi Anda, karenanya Anda
perlu stamina dan kondisi fisik yang prima dalam menghadapi hal tersebut.