Perawatan kulit - Saat liburan merupakan saat-saat yang menyenangkan untuk kita dan
keluarga. Menikmati pantai, gunung, serta alam bebas merupakan pilihan
yang baik. Hal yang satu ini terkadang diabaikan oleh mama saat liburan. Mungkin
karena Anda terlalu sibuk mengurus perlengkapan liburan anak-anak,
sampai-sampai diri Anda sendiri kurang diperhatikan. Akhirnya,
penampilan Anda tak dihiraukan.
Saat liburan nanti, terutama liburan
dengan perjalanan yang jauh dan harus menahan kantuk atau pun menguras
energi, penampilan Anda harus tetap terjaga. Supaya tetap terlihat cantik saat liburan, berikut ini ada beberapa tips untuk Anda:
- Kosmetik yang tak berlebihan.
Pemakaian kosmetik dengan konsep natural cocok untuk suasana
liburan Anda. Apabila penggunaan kosmetik ini berlebihan, kurang pas dengan
suasana santai di sana. Berdandan terlalu menor sementara pakaian yang
dikenakan adalah pakaian santai menjadi kurang pas.
Untuk menjaga kelembaban kulit saat liburan, Anda perlu melakan
perawatan kulit tubuh dan wajah seperti emakai lipstik
tipis senada dengan warna bibir yang tahan lama, pelembab, dan bedak ringan
senada dengan kulit wajah yang mengandung SPF untuk melindungi wajah dari sinar
matahari. Polesan eyeshadow dan maskara akan mempermanis wajah Anda.
Jangan
lupa untuk menggunakan lotion di seluruh tubuh untuk melembabkan kulit
sekaligus menjaganya dari sinar matahari. Karena pada saat liburan, Anda akan
menghabiskan banyak waktu di ruangan terbuka, apalagi kalau pilihan tempat
liburan adalah pantai.
Sediakan pula pelembab bibir untuk dioleskan kapan saja
saat bibir terasa kering. Udara kering yang menyapu kulit, membuat bibir dan
kulit terasa kering. Oleskan dengan lembut pelembab bibir supaya tak terlihat
kering dan lotion pada kulit supaya terjaga kelembabannya. Sediakan pula tisu
basah jika sewaktu-waktu Anda membutuhkannya untuk merapikan make up yang
berlebihan atau mulai luntur.
- Perbanyak minum air putih.
Banyak minum air putih akan terhindar dari dehidrasi. Tubuh
Anda pun akan terlihat segar jika banyak minum. Saat di perjalanan maupun di
tempat liburan selalu bawa air putih kemasan supaya lebih mudah kapan pun saat
Anda membutuhkannya
Istirahat dengan cukup sebelum berangkat liburan sangat
penting supaya tubuh tetap segar dan tidak terlihat sayu. Perjalanan liburan dengan
jarak yang cukup jauh akan membuat Anda lelah. Jika tidak istirahat sebelumnya,
bisa-bisa Anda jatuh sakit. Oleh karena itu, manfaatkan waktu istirahat sebelum
berangkat atau pun di penginapan ketika sudah berada di tempat liburan supaya
Anda dapat menikmati liburan dengan tubuh yang sehat dan tak mengantuk.
Saat liburan, gunakan
sandal berhak datar yang akan membuat Anda nyaman beraktivitas. Banyak
pilihan sandal datar feminim yang jika digunakan dan dipadupadankan
dengan pakaian santai terlihat apik dan serasi. Dengan sandal datar yang
dipilih ini, kaki pun tak akan pegal-pegal.
- Pilih warna pakaian yang cerah
Pakaian dengan
warna-warna yang cerah sesuai dengan suasana santai dalam liburan.
Selain itu, pilihan warna cerah juga membuat penampilan Anda kian ceria.
Itulah beberapa tips yang dapat Anda praktekan agar tetap mempesona saat libura. Semoga informasi di atas bermanfaat bagi Anda dan selamat berlibur!