Rak buku- rak buku
merupakan salah satu furnitur yang mempunyai fungsi untuk menyimpan buku.
Namun, saat ini fungsi dari rak buku tak hanya sebatas itu saja. Rak buku dapat
digunakan sebagai aksen tambahan untuk mempermanis ruangan dan sebagai pembatas
atau peyekat ruangan.
Jika Anda menempatkan rak
buku di ruang tamu, rak buku tersebut bisa Anda jadikan pusat desain ruang
tamu tesebut. Namun sebelum anda memilih rak buku, ada baiknya Anda mengikuti
beberapa tips memilih rak buku yang tepat berikut:
Hal pertama yang harus
dilakukan adalah mengukur ruangan dimana Anda akan menempatkan rak buku
tersebut. Selain mengukur ruang lantai, Anda juga harus mengukur dinding dan
tinggi langit-langir ruangan. Pastikan juga ada cukup ruang untuk berjalan
diatara rak buku untuk mempermudah mengambil berbagai macam koleksi buku Anda.
Dengan memastikan ukuran ruangan, akan menghindarkan Anda membeli rak buku yang
terlalu besar atau terlalu kecil.
- Bahan material pembuat rak buku
Tentukan bahan material pembuat rak buku yang ingin Anda
beli. Saat ini tersedia
rak buku dengan berbagai bahan seperti kayu, logam atau
kaca.
Wood veneers (papan kayu tipis
yang dipernis) dan kayu lapis merupakan bahan rak buku yang paling murah. Namun
rak buku yang terbuat dari logam (besi,
stainless
steel) dan
solid hardwoods
(maple, oak, kenari, jati) lebih kuat tetapi biasanya lebih mahal. Bahan rak
buku yang Anda pilih juga tergantung dari gaya ruangan Anda.
- Apa yang akan ditaruh di rak buku
Meskipun rak buku merupakan tempat untuk menyimpan buku,
namun saat ini sering digunakan untuk menyimpan berbagai macam koleksi seperti
film, video games atau foto. Dengan
mengetahui barang apa saja yang akan ditaruh di rak buku, Anda akan tahu berapa
ruang yang diperlukan untuk menyimpan berbagai koleksi tersebut. Hal ini akan
mempermudah Anda menentukan jenis dan ukuran rak buku yang diperlukan.
- Pertimbangkan rak buku dengan pintu
Hal terbaik dari rak buku yang memiliki pintu adalah buku akan terhindar dari debu. Pintu rak buku
yang terbuat dari kayu merupakan pilihan yang bagus jika Anda ingin
menyembunyikan “kekacauan” di dalamnya. Tetapi jika Anda menggunakan rak buku
untuk memamerkan bermacam koleksi Anda, pilihlah pintu rak buku geser yang terbuat
dari kaca.
- Rak buku sebagai penyekat ruangan
Rak buku juga dapat berfungsi sebagai penyekat ruang. Anda
dapat memilih rak buku yang dapat dibuka dari depan dan belakang. Pilihlah rak
buku yang memiliki lebar cukup dalam sehingga dapat menyimpan lebih banyak
buku.
Itulah beberapa tips tentang cara memilih rak buku yang
tepat. Selain itu Anda juga harus merencanakan anggaran belanja saat akan
membeli
rak buku. Dengan mengetahui
kisaran harga rak buku yang akan dibeli dapat menghemat waktu saat akan membeli
rak buku.