Game Duel Otak Teknonetwork.com – Perusahaan Swedia FEO Media AB
mengembangkan sebuah game yang menantang dan sangat asyik untuk dimainkan,
bernama Quiz Clash yang diadaptasi ke bahasa Indonesia dengan judul Duel Otak.
Game ini merupakan permainan dimana kita akan ditantang menjawab beberapa soal
dari berbagai topik, dan menariknya game ini dimainkan dengan format duel antar
pemain.
Anda bisa menantang teman Anda
sendiri –tentunya yang sudah memiliki akun untuk bermain game Duel Otak, atau
menantang pemain lain secara acak. Ada dua mode permainan yang bisa Anda pilih
ketika duel akan dimulai, yaitu Klasik atau Taktis. Perbedaan paling mencolok
antara dua mode permainan ini adalah adanya bantun untuk mode Taktis yang akan
membantu kita mendapatkan jawaban benar lebih mudah.
Kita nantinya akan dihadapkan pada
6 ronde permainan, dengan masing-masing ronde terdapat 3 pertanyaan yang harus
kita jawab. Biasanya pihak yang menantang akan mendapatkan kesempatan untuk
memulai ronde pertama lebih dahulu. Ini bisa menjadi keuntungan, karena pemain
yang mendapat giliran lebih dulu berhak menentukan topik pertanyaan yang akan
diujikan.
Topik-topik yang bisa Anda pilih
untuk mainkan adalah sejarah, film, musik, kuliner, flora dan fauna, kesehatan,
agama, video games, olahraga, teknologi,
seputar dunia, serta buku dan kata. Tentunya Anda bisa memilih topik-topik yang
paling Anda kuasai untuk memperbesar kesempatan memenangkan ronde tersebut.
Saat pemain lawan selesai juga
menjawab pertanyaan di ronde itu, Anda bisa melihat skor sementara Anda dalam game Duel Otak Teknonetwork.com.
Dengan begitu, Anda bisa menentukan strategi pemilihan topik untuk dua ronde
kemudian demi menjaga peluang memang Anda. Saat Anda menang, Anda akan
mendapatkan koin yang bisa dimanfaatkan untuk membeli fitur bantuan dalam
permainan mode Taktis.
Bermain game Duel Otak ini pastinya
terasa sangat seru, apalagi bila kita memainkannya dengan teman kita. Kita bisa
adu pintar dan menambah rekor kemenangan, dan pastinya rasa kompetitif kita semakin
terpacu. Siapa sih yang mau kalah dengan teman sendiri? Di samping itu, kita
bisa menambah wawasan lewat pertanyaan-pertanyaan yang diujikan.