Samsung Galaxy J1 - Samsung memang tidak pernah habisnya dalam merancang sebuah perangkat yang dipersiapkan untuk bisa mewarnai pasar dunia. Setelah sebelumnya berbagai rangkaian seri Galaxy telah dimunculkan baik yang sudah resmi maupun yang masih sebatas rumor seperti misalnya formasi Galaxy A, Galaxy E dan J. Jika sebelumnya kita telah membahas beberapa spesifikasi Samsung Galaxy A dan Galaxy E, kini kembali telah bocor spesifikasi ponsel terbaru yang nampaknya bakal segera datang dengan nama
Samsung Galaxy J1.
Sama halnya dengan versi Galaxy J1 versi 3G standart, untuk seri 4G ini pun dibekali dengan layar yang sama persis ukurannya, yakni 4,3 inci. Resolusi layarnya 480 x 800 pixels dengan kerapatan layar mencapai ~217 ppi untuk resolusinya bisa dibilang masih rendah. Teknologi layar yang digunakan masih dengan TFT capacitive touchscreen berkedalaman 16 juta warna. Untuk seri ini layarnya tetap responsif dengan fitur multitouch namun belum dilengkapi proteksi layar.
Pada sisi dapur pacunya, Samsung Galaxy J1 ini dipersenjatai dengan sistem operasi Android Kitkat versi 4.4 namun belum ada pengumuman apakah smatphone ini nantinya juga akan segera mendapat upgrade OS Android Lollipop 5.0 ataukah tidak. Namun dipastikan Samsung galaxy J1 ini ditunjang degan otak prosesor quad-core ARM Cortex-A53 dengan versi 64-bit yang nantinya mampu berjalan dengan kemampuan 1.2 GHz. Pada sisi lain, sang vendor juga telah menyiapkan sebuah chipset Marvell PXA1908 yang dikolasborasikan bersama dengan RAM berkapasitas 1 Gb.
Berbeda dengan seri
Samsung Galaxy J1 sebelumnya yang hanya mengandalkan koneksi 3G HSDPA sebagai batas maksimal kecepatan akses internetnya. Untuk ponsel tipe J1 4G LTE ini sudah dibekali dengan teknologi koneksi jaringan digenerasi keempat yakni 4G. Kemampuan koneksi 4G ini jauh melebihi 3G. Lebih lanjut untuk mengetahui apa itu 4G LTE bisa baca artikel teknokita tentang Apa itu 4G LTE dan untuk tahu tipe ponsel android mana saja yang sudah dibekali fitur koneksi 4G silahkan simak artikel teknokita tentang Hp Smartphone Dengan 4G Semua Merk
Pada urusan pemotretan, ponsel pintar ini dilengkapi dengan dual kamera dengan masing-masing resolusinya 5 MP dan 2 MP. 5 MP tersebut adalah resolusi dari kamera utamanya yang siap anda gunakan sebagai alat pemotret pemandangan sekitar. Lensa kamera utama tersebut juga sudah disempurnakan dengan auto focus dan juga lampu LED Flash, sehingga akan tetap mendapatkan sebuah hasil jepretan yang maksimal meskipun digunakan untuk mengambil gambar pada ruang yang bercahaya.
Semoga Informasi mengenai spesifikasi Samsung Galaxy J1 4G LTE di atas dapat membuat Anda semua tahu tentang
spesifikasi dan harga Samsung Galaxy J1 4G LTE yang akan diluncurukan oleh Samsung pada 2015 ini.